[javascript protected email address]
Sehat dengan nutrisi dari alam Indonesia.

Mengapa Banyak Kolesterol dalam Darah?

Waktu baca ± 1 menit

kolesterol

Di mata awam, kolesterol selalu diibaratkan sebagai sesuatu yang berbahaya dan jahat, namun ternyata tidak. Dalam kacamata Konsep Karnus, Kolesterol adalah unsur penting yang sangat bermanfaat dalam menjaga semua sistem dalam proses metabolisme pada tubuh manusia. Peran Kolesterol sangatlah banyak, selain dikenal sebagai nutrisi penting, kolesterol merupakan sarana untuk pembentukan hormon, kortisol, maupun untuk hormon penting lainnya seperti estrogen, progresteron dan testosteron. Selain itu kolesterol diolah oleh liver menjadi cairan empedu, sedangkan dalam proses pembentukan sel,  kolesterol merupakan bahan untuk pembentukan membran dan struktur sel, kolesterol juga diperlukan oleh sel untuk penyesuaian terhadap perubahan suhu dll. 

Kolesterol jika jumlahnya berlebihan dan lama berada di dalam pembuluh darah akan menghambat sirkulasi darah dan menghalangi berbagai proses di dalamnya sehingga bisa menyebabkan sel dan organ mengalami hambatan dalam mengambil pasokan nutrisi, oksigen, air, vitamin dan mineral yang diedarkan oleh darah di dalam tubuh manusia. Akibatnya bisa menyebabkan berbagai penyakit degeneratif.

Kebiasaan memilih makanan yang enak adalah faktor utama seseorang mengalami hiperkolesterol, mengapa demikian? Karena umumnya seseorang lebih menyukai makanan yang cita rasanya gurih dan enak, ternyata makanan yang bercita rasa demikian mengandung banyak kolesterol di dalamnya. Jika seseorang kurang bijak dalam memilih makanan tanpa memperhatikan kemampuan tubuh dalam mengolahnya maka seseorang sangat rentan terkena hiperkolesterol, hipertensi, resistensi insulin, diabetes dan sangat berisiko mengalami impotensi, serangan jantung, gagal ginjal dan stroke.

Banyaknya kolesterol dalam tubuh juga akan menyebabkan seseorang lebih berpotensi mengalami gangguan sel abnormal seperti keloid, ateroma, kista, endometriosis, tumor, autoimun, dan kanker.

Kolesterol itu penting, jika saja kita bisa mengelola pola makan kita dengan bijak, maka kolesterol bukanlah lawan melainkan kawan yang sangat kita butuhkan. Konsep Karnus terus mengisyaratkan agar kita pintar-pintar dalam mengelola kolesterol dalam tubuh. Ahli kesehatan dunia sudah mengisyaratkan bahwa obat penurun kolesterol bukanlah solusi terbaik, terbukti mereka yang sudah bertahun-tahun rajin mengkonsumsinya tetap mengalami sumbatan pada jantung dan stroke. Konsep karnus berupaya memberikan jalan keluar dalam mengelola kolesterol secara rasional dan bijak  yaitu dengan cara merekonstruksi lambung jika seseorang sudah berumur diatas 20 tahun, banyak mengkonsumsi protein, banyak konsumsi makanan yang kaya antioksidan+ikatan kompleks, tidak kekurangan makanan berserat, mengurangi makanan bersantan, gorengan dan lemak  selain itu dengan menjaga pola hidup sehat lainnya seperti rajin berolahraga, menjaga pikiran senantiasa rileks dan cukup istirahat.

Kolesterol terkontrol maka kita akan sangat sehat, badan sangat fit dan awet muda, bebas dari berbagai penyakit gangguan metabolik dan sel abnormal.


Dipublikasikan tanggal 20 May 2021 08:00, dilihat: 1.069 kali
 https://alga-rosan.com/p355